Cabup Kampar, Yusri memaparkan gagasan dan program andalan saat kampanye dialogis di desa Hangtuah kecamatan Perhentian Raja, Rabu, (9/10/24...
![]() |
Cabup Kampar, Yusri memaparkan gagasan dan program andalan saat kampanye dialogis di desa Hangtuah kecamatan Perhentian Raja, Rabu, (9/10/24). |
KAMPAR (RIAU), KOMPASPOS.COM -Ratusan masyarakat antusias ikuti kampanye dialogis calon Bupati Kampar nomor urut 2 Datuk Yusri yang digelar di desa Hangtuah dan desa Lubuk Sakat kecamatan Perhentian Raja, kabupaten Kampar, Rabu, (9/10/24).
Dalam kampanye dialogis ini, dihadapan ratusan masyarakat yang hadir, calon Bupati yang diusung oleh partai Gerindra dan Demokrat itu memaparkan gagasan menekan angka pengangguran di kabupaten Kampar.
"Salah satu masalah yang dihadapi masyarakat Kabupaten Kampar adalah tingkat pengangguran yang masih tinggi, karena tidak terserapnya angkatan kerja, terutama para sarjana," ujar Yusri.
Untuk mengurangi pengangguran, kata Yusri, dia memiliki program andalan untuk menjadikan Kabupaten Kampar sentra daging, sentra ikan dan sentra lumbung beras.
"Untuk sentra daging, akan ada sarjana peternakan yang akan dilatih khusus sehingga produksi ternak di Kampar meningkat. Selanjutnya untuk program sentra perikanan, akan ada ratusan bahkan ribuan sarjana perikanan yang juga akan diikutkan pelatihan sehingga kemampuannya semakin bagus. Kemudian ketika bicara menjadikan Kampar sentra lumbung beras, maka akan ada banyak sarjana pertanian yang akan terserap," kata Yusri.
Untuk melaksanakan program ini, Yusri mengaku telah memiliki tim khusus mendata para sarjana di Kampar. Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Provinsi Riau dan Kabupaten Kampar ini juga berjanji akan memberikan bantuan modal kepada para petani di Kampar dan akan melaksanakan program pupuk bersubsidi serta pelatihan pembuatan pakan dan pupuk.
Menurut mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kampar ini, semua program yang direncanakan bisa direalisasikan tergantung kekuasaan. Kekuasaan itu adalah yang linear dengan pemerintah pusat. Dalam hal ini Paslon Nomor Urut 2 Yusri-Rinto memiliki keunggulan karena didukung langsung oleh partai Presiden terpilih Prabowo Subianto.
"Ketika didukung partai Presiden, maka untuk mendapatkan anggaran tambahan akan lebih mudah dan mendapat prioritas," pungkas Yusri.
Penulis : Canggih
COMMENTS